June 20, 2018
In
Informasi Umum
Cara Memilih Lokasi Bisnis Laundry yang Strategis
Saat Anda memutuskan untuk memulai bisnis apapun, salah satu hal penting yang akan terbesit di pikiran kita adalah pemilihan lokasi yang strategis.
Pemilihan lokasi bisnis yang strategis memang memiliki peranan yang sangat penting dan tidak boleh disepelekan, terutama bagi Anda yang baru ingin memulai bisnis laundry.
Menentukan lokasi bisnis laundry yang strategis akan sangat mempengaruhi kesuksesan dari bisnis yang akan dilaksanakan.
Selain itu, situasi dan kondisi yang tepat dengan lokasinya, juga akan berpengaruh langsung pada produk atau jasa yang akan Anda tawarkan.
Cara Memilih Lokasi Bisnis Laundry yang Strategis
Berikut beberapa hal-hal yang perlu Anda pikirkan dalam menentukan lokasi usaha laundry yang tepat:
1. Berada di pusat perbelanjaan atau pusat keramaian
- Keramaian merupakan salah satu faktor terpenting yang akan menentukan apakah bisnis anda berpotensi lebih cepat dikenal oleh masyarakat atau tidak.
- Anda pasti berfikir siapa yang akan datang ke laundry Anda apabila Anda membuka bisnis tersebut di sebuah pusat perbelanjaan, dimana calon pelanggan dapat menemukan banyak pakaian baru yang sudah higienis di lokasi tersebut.
- Jangan keliru, para pemilik toko di pusat perbelanjaan tersebut berpotensi besar menjadi pelanggan setia Anda agar pakaian-pakaian yang mereka jual higienis dan nyaman untuk dicoba calon pembeli toko mereka.
- Tak heran, banyak sekali usaha laundry yang sukses menjalankan usahanya di pusat perbelanjaan pada zaman sekarang.
- Jika Anda memilih lokasi bisnis di pusat perbelanjaan, salah satu resiko yang perlu Anda pertimbangkan, yaitu biaya sewa.
- Anda perlu mengkalkulasi terlebih dahulu apakah biaya sewa di tempat tersebut tepat untuk usaha laundry Anda atau tidak, karena biaya sewa cenderung lebih mahal di pusat perbelanjaan dibandingkan tempat lainnya.
- Apabila Anda memilih lokasi dengan penduduk yang padat, Anda juga harus memperhatikan dampak dari bisnis laundry terhadap lingkungan di sekitar Anda.
- Terkadang, kepadatan penduduk bukan memudahkan Anda dalam bisnis laundry, namun juga dapat menimbulkan banyak masalah.
- Salah satu resiko yang mungkin terjadi apabila lokasi bisnis laundry Anda di pusat keramaian adalah kerisihan dan kritikan tetangga sekitar karena bau limbah, yang berpotensi merusak pipa-pipa pembuangan di daerah tersebut.
2. Tingkat penghasilan penduduk di sekitar bisnis laundry Anda
- Tingkat penghasilan penduduk adalah faktor kedua yang tak kalah pentingnya dalam memilih lokasi bisnis laundry yang tepat.
- Anda akan mendapatkan gambaran kemungkinan laku / tidaknya suatu bisnis laundry dari dominasi tinggi atau rendahnya tingkat penghasilan masyarakat di sekitar lokasi bisnis Anda.
- Melalui suvei tingkat penghasilan penduduk di sekitar lokasi, Anda pastinya juga akan lebih dapat menyesuaikan usaha Anda dengan apa yang dibutuhkan masyarakat yang tinggal di lokasi tersebut.
- Contohnya, premium laundry dengan fasilitas lengkap dan harga premium cenderung kurang cocok apabila berada di daerah dengan tingkat kepadatan penduduk yg rata-rata berpenghasilan menengah kebawah.
- Sebaliknya, jika bisnis laundry Anda berjenis premium dengan fasilitas yang lengkap dan harga yang premium dan lokasi laundry Anda berada di lingkungan penduduk dengan tingkat penghasilan menengah keatas, maka bisnis Anda akan cenderung lebih laris.
- Penduduk di lingkungan seperti ini cenderung lebih sibuk dalam beraktivitas dan pastinya akan banyak yang mempercayakan urusan laundry ke jasa layanan laundry Anda.
3. Jumlah Saingan di Sekitar Lokasi Laundry
- Perhatikan apakah ada atau tidaknya saingan dengan usaha yang sama di sekitar lokasi bisnis Anda.
- Anda perlu untuk melakukan pertimbangan lokasi-lokasi saingan Anda dan tentukan apakah Anda akan maju atau malah menjauhi persaingan tersebut.
- Tak perlu khawatir apabila Anda akan tetap maju dengan persaingan yang ada, salah satu hal terpenting adalah Anda harus mengutamakan kualitas bisnis laundry Anda.
- Jika Anda dapat memberikan kualitas dan pelayanan yang lebih baik dibandingkan dengan saingan Anda, tentu Anda akan memiliki pelanggan setia meskipun ada banyak saingan di sekitar bisnis Anda.
- Hal lainnya yang perlu Anda pertimbangkan beberapa hal-hal lainnya yang akan Anda hadapi, seperti biaya promosi dan penawaran harga yang akan lebih kompetitif.
- Semakin banyak persaingan, biaya promosi dan kemungkinan terjadinya perang harga akan semakin besar.
4. Jumlah Lalu Lalang dan Fasilitas Lahan Parkir yang Luas
- Banyaknya orang maupun kendaraan yang berlalu-lalang di sekitar lokasi yang Anda targetkan juga memiliki pengaruh yang cukup besar sebagai pertimbangan dalam memilih tempat bisnis laundry.
- Semakin banyak kendaraan yang lewat di daerah tersebut, bisa dikatakan semakin strategis pula tempat tersebut. Lokasi yang semakin strategis, berarti peluang bisnis Anda akan dilihat oleh orang lain juga semakin besar.
- Namun, Anda juga perlu untuk memikirkan lahan parkir atau akses masuk ke laundry Anda juga, karena tidak semua yang berada di lokasi lalu lalang itu strategis.
- Fasilitas lahan parkir seringkali lepas dari pertimbangan kita dalam memilih tempat usaha, padahal lahan parkir termasuk salah satu faktor yang penting dalam menentukan lokasi bisnis.
- Lokasi bisnis yang memiliki fasilitas lahan parkir yang luas cenderung memiliki pengunjung yang lebih banyak, karena hal ini akan memudahkan akses masuk pelanggan atau calon langganan Anda untuk berkunjung ke lokasi bisnis laundry Anda.
5. Lokasi Laundry Berada di Kawasan Kost dekat Kantor/ Sekolah/ Kampus
- Anak-anak sekolah/mahasiswa/ pegawai di kawasan kost-kostan biasanya menjadi salah satu target pasar yang dapat menjadi langganan tetap dalam suatu bisnis jasa laundry.
- Kewajiban belajar, yang banyak diimbangi dengan kewajiban menyelesaikan tugas para pelajar, serta pekerjaan yang dilakukan oleh pegawai, cenderung membuat mereka tidak memiliki waktu untuk mencuci baju sendiri.
- Membuka bisnis jasa laundry di kawasan dekat kampus atau kost-kostan pelajar dan pegawai membuat prospek bisnis ini menjadi semakin baik.
- Beberapa hal diatas perlu Anda pertimbangkan dalam melakukan pemilihan lokasi bisnis laundry yang tepat.
- Selain pemilihan lokasi bisnis yang tepat, masih banyak aspek-aspek lain yang perlu Anda pikirkan secara matang, seperti modal, ketersediaan sumber daya, peralatan yang akan digunakan, dan sebagainya.
- Namun, dengan memaksimalkan penerapan dalam memilih lokasi bisnis laundry yang strategis, maka kesuksesan Anda dalam bisnis laundry niscaya akan menjadi semakin mudah.
Rincian Modal Memulai Bisnis Laundry
Sorry, the comment form is closed at this time.